Ilustrasi

THENEWSULSEL.COM, KUWAIT - Timnas senior Indonesia akan memulai perjuangan di babak ketiga kualifikasi Piala Asia 2023, Rabu (8/6/2022) malam WIB.

Tugas berat menanti pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong karena pasukannya tidak terlalu meyakinkan menghadapi kualifikasi ini. 

Timnas Indonesia "hanya" meraih medali perunggu pada SEA Games 2021 di Vietnam.

Pada laga uji coba, Skuad Garuda tidak mampu menang lawan Bangladesh pada FIFA Matchday yang digelar 1 Juni 2022 lalu.

Situasi ini membuat Shin Tae-yong dan tim besutannya terus disorot. 

Apalagi pada laga perdana malam ini, timnas Indonesia langsung bertemu tuan rumah Kuwait. 

Laga ini akan berlangsung di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad, Kuwait, mulai pukul 23.15 WIB dan rencananya live di Indosiar.

Kuwait merupakan salah satu lawan Indonesia di Grup A. Dua lawan lainnya di fase kualifikasi ini  adalah Yordania dan Nepal. 

Untuk bisa lolos ke Piala Asia 2023, tim Merah Putih harus mampu menjadi juara grup atau berjuang masuk ke dalam lima runner-up atau urutan kedua terbaik.

Menghadapi Kuwait yang lebih diunggulkan menang, tim pelatih timnas Indonesia diprediksi menurunkan formasi yang lebih defensif, yakni 3-5-2. 

Untuk meredam serangan tuan rumah dari lapangan tengah, gelandang Marc Klok diprediksi jadi andalan untuk membantu pertahanan sekaligus ikut menjadi motor serangan. 

Marc Klok kemungkinan didampingi gelandang bertahan Rachmat Irianto dan gelandang serang Ricky Kambuaya. 


Baca juga