Andi Gilang

THENEWSULSEL.COM, THAILAND - Pebalap  Indonesia Andi Farid Izdihar atau Andi Gilang yang membela tim Astra Honda Racing Team tampil juara pada Race 1 Asia Road Racing Championship (ARRC) kelas Superspors 600 di Sirkuit Buriram, Thailand, Sabtu (26/3/2022). 

Pebalap asal Bulukumba, Provinsi Sulawesi Selatan ini menempati start terdepan atau pole position saat balapan.

Andi Gilang langsung menggebrak begitu start dimulai pada Race 1 SS600 ARRC Thailand 2022. Ia tampil konsisten hingga finish.

Pebalap binaan PT Astra Honda Motor (AHM) lainnya, Rheza Danica Ahrens juga berjaya setelah memenangi kelas Asia Production (AP) 250.

Sedangkan Andi Gilang memenangi Supersport (SS) 600 pada ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2022 seri pertama.

Andi Gilang yang pernah membalap di ajang MotoGP 3 sempat mendapat perlawanan dari pebalap tuan rumah Thailand, Naharin Atiratphuvapat di akhir lomba.

Namun, Andi Gilang yang sempat melorot ke posisi kedua mampu kembali melesat ke posisi terdepan, setelah melewati Naharin di tikungan terakhir. 

Naharin justru terjatuh menjelang finish. Posisi kedua ditempati Helmi Azman dan Md Ibrahim Md Norrodin (SIC Racing) di podium ketiga. 

Baca: Rekap Hasil Final Swiss Open 2022: Wakil Indonesia Berjaya, Fajar/Rian dan Jonatan Christie Juara

Pebalap Indonesia lainnya, yakni Irfan Ardiansyah (Astra Honda Racing Team) menempati urutan ke-4. 

Sedangkan Galang Hendra Pratama dari Yamaha Racing Indonesia, harus puas di urutan ke-6. 

Rekan setim Galang Hendra (Yamaha Racing Indonesia), MD Faerozi Toreqottullah berada di urutan ke-14. (*)


Baca juga